Article & Tips

Bisakah Mandi dengan Sabun Anti Bacterial Tanpa Bikin Kulit Kering?
Wednesday, 02 June 2021

Bisakah Mandi dengan Sabun Anti Bacterial Tanpa Bikin Kulit Kering?

Mandi dua kali sehari adalah salah satu cara untuk menjaga tubuh kita tetap bersih dan sehat. Namun di masa pandemi ini, bisa jadi kamu perlu mandi lebih sering, sesuai dengan aktivitas yang kamu lakukan. Pertanyaannya, bisakah mandi dengan sabun anti bacterial tanpa bikin kulit kering? Berikut adalah kiatnya!

  1. Hindari mandi dengan air hangat

Jika tidak ada urgensi, sebaiknya hindari mandi dengan menggunakan air hangat. Meski bisa memberikan rasa nyaman, namun jika terlalu sering dilakukan, mandi dengan air hangat justru bisa menghilangkan minyak alami kulit sehingga membuat kondisi kulit menjadi kering. Jika memang kamu harus mandi dengan air hangat, usahakan agar tidak terlalu lama ya!

  1. Bilas hingga bersih

Pastikan seluruh tubuh sudah bersih dibilas dari sisa-sisa sabun. Sisa-sisa sabun yang tidak bersih dibilas akan menempel di kulit dan dapat membuat kulit menjadi kering.

  1. Gunakan sabun secukupnya

Tidak perlu menggunakan sabun mandi terlalu banyak. Cara tersebut tidak akan membuat kulit lebih bersih, sebaliknya justru bisa membuatnya kering. Gunakan sewajarnya saja, sesuai dengan kebutuhan agar kulit tidak teriritasi.

Baca Juga: Hati-hati 6 Bagian Tubuh yang Sering Luput Dibersihkan Saat Mandi

  1. Keringkan dengan lembut

Setelah mandi, jangan keringkat tubuh dengan buru-buru—apalagi menggosoknya dengan kasar. Cara terbaik mengelap tubuh adalah dengan cara menepuk-nepuk tubuh dengan lembut sehingga kelembapannya tetap terjaga.

  1. Perhatikan kandungan sabun

Di situasi pandemi, kamu mungkin lebih memilih mandi menggunakan sabun anti bacterial dengan harapan kulit akan lebih bersih dan terjaga. Namun jangan mengabaikan kandungan lain dalam sabun tersebut. SOS Anti Bacterial Body Wash Deep Clean dengan Multi Protection yang melawan 99,9% bakteri dan kuman pada kulit penyebab masalah kesehatan. Dilengkapi dengan Formula Anti Bacterial IPMP dan Triclosan efektif melawan bakteri serta kuman. SOS Anti Bacterial Body Wash Deep Clean telah teruji di laboratorium terakreditasi terhada kuman E.coli, S. aureus, S. typhimurium dan P. aeruginosa. Berita baiknya, SOS Anti Bacterial Body Wash Deep Clean juga mengandung Vitamin E yang dapat menjaga kelembutan kulit agar tidak kering.

Nah, kini kamu bisa tenang mandi dengan sabun anti bacterial yang nggak bikin kulit kering! Segera dapatkan SOS Anti Bacterial Body Wash Deep Clean di apotik, superkarmet atau hypermarket atau melalui pembelian online melalui Tempo Store yang tersedia di Blibli, Lazada, Tokopedia, dan Shopee.

Related Articles

5 Cara Mandi yang Bersih dan Benar untuk Menjaga Kesehatan
5 Cara Mandi yang Bersih dan Benar untuk Menjaga Kesehatan
Hati-hati 6 Bagian Tubuh yang Sering Luput Dibersihkan Saat Mandi
Hati-hati 6 Bagian Tubuh yang Sering Luput Dibersihkan Saat Mandi
Cara Membersihkan Lemak Pada Peralatan Masak
Cara Membersihkan Lemak Pada Peralatan Masak